Wednesday, May 18, 2016

Clash Royale, Beradu Strategi secara Real-Time untuk Memenangkan Pertarungan


Pernah mendengar Clash of Clans, salah satu game buatan supercell yang sudah terkenal saat ini? Atau mungkin ada memainkannya juga? Kali ini supercell juga mengeluarkan game baru yang akan membawa player merasakan pengalaman bermain dan bertarung secara langsung dengan player lain (real-time game).

Clash Royale (di sini disebut CR) adalah game strategi untuk platform mobile yang dikembangkan oleh supercell. CR disebut-sebut sebagai penerus kesuksesan Clash of Clans (CoC). Di sini player akan menemukan pasukan (troops) yang hampir atau sama dengan yang ada di CoC. Berbeda dengan CoC, dalam CR player akan bertarung secara langsung dengan player lain untuk bersaing meraih kemenangan.

Konsep yang mirip CoC namun dengan sistem baru


Untuk konsep permainan dalam CR hampir sama dengan CoC di mana player harus menghancurkan tower lawan untuk memenangkan pertarungan. Bedanya di CR player harus menyerang sambil bertahan agar tower yang dimiliki tidak hancur duluan karena diserang lawan.

Dalam pertarungan setiap player akan diberikan elixir (cairan ungu) untuk membangun pasukan yang berbeda-beda harga (cost). Setiap waktu elixir akan bertambah dan menjelang 1 menit akhir elixir bertambah dua kali lipat. Terdapat tiga tower pada setiap sisi (kiri, kanan, tengah) yang harus diserang (lawan) dan dilindungi (pemain). 

Player yang berhasil menghancurkan tower lebih banyak akan menang dan memperoleh trophy, gold, serta chest (peti harta karun). Sebaliknya jika kalah maka trophy akan berkurang.

Banyak jenis kartu yang bisa dimiliki


Dalam CR pasukan diberi dalam bentuk kartu. Terdapat kartu pasukan (troops), bangunan (building), dan spell dengan berbagai jenis dan fungsinya. Player akan menyusun kartu-kartu yang dimiliki untuk menjadi sebuah deck dengan 8 jenis kartu yang akan dibawa dalam pertarungan. 

Setiap jenis kartu memiliki jenis rarity yang berbeda-beda yaitu common, rare, epic, dan legendary dan dapat di-upgrade untuk meningkatkan kemampuannya. Untuk mendapatkan kartu tersebut digunakan chest yang rarity-nya juga bervariasi.

CR juga menyediakan fitur clan. Fungsinya hampir sama dengan CoC di mana player bersosialisasi dengan player lain dalam satu clan dan dapat mendonasikan kartu yang diminta. Selain itu player dapat melakukan friendly match melawan player lain yang berada dalam satu clan.

Game PvP yang menarik dan seru

Meski masih baru namun Clash Royale sudah menarik perhatian banyak pemain karena menawarkan sistem permainan yang menarik, seru, dan mungkin lebih baik dari Clash of Clans. Game ini juga memiliki kualitas grafis yang baik, halus, dan enak dipandang sehingga player tidak cepat bosan dalam memainkannya. 


Untuk info lebih lanjut kunjungi website-nya di sini atau melihat video di bawah ini :


Clash Royale tersedia secara gratis di Playstore (Android) dan Itunes (IOS). Tersedia juga fitur in-app purchase untuk membeli gems (fungsinya dapat dilihat di dalam game). Siapkan juga koneksi internet yang cukup stabil agar permainan lebih nyaman. Selamat bermain!

Untuk download versi Android klik di sini : CLASH ROYALE ANDROID

Untuk download versi IOS klik di sini : CLASH ROYALE IOS

Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Followers