Saturday, April 16, 2016

Deemo, Menolong Seorang Gadis dengan Bermain Piano


Piano adalah salah satu alat musik yang mampu menghasilkan musik yang indah. Ada banyak game yang mengambil piano sebagai model utama dalam sistem permainannya. Salah satu dari game tersebut adalah Deemo, yang memiliki banyak lagu dan musik indah yang bisa dimainkan.

Deemo adalah game music rhythm yang dibuat oleh Rayark, perusahaan yang juga membuat Cytus. Cerita di sini berawal dari seorang gadis kecil misterius yang jatuh dari sebuah pintu di langit. Seorang berwarna hitam misterius menolong gadis itu. Untuk membantu si gadis kembali ke dunia asalnya maka diperlukan pohon yang tumbuh dengan cara memainkan piano.

Kumpulan lagu dan musik yang dominan pada piano


Deemo menyediakan berbagai jenis lagu dan musik yang dominan pada alat musik piano. Sama seperti Cytus, lagu di dalam Deemo terbagi menjadi beberapa chapter dengan masing-masing chapter memiliki beberapa lagu. Terdapat tiga tingkat kesulitan setiap level-nya yaitu easy, normal, dan hard dengan level yang berbeda-beda. Ada chapter yang tersedia gratis namun ada yang harus dibeli untuk dimainkan.

Gameplay yang mirip seperti bermain piano


Dalam Deemo player akan memainkan musik di dalamnya seperti bermain piano di mana akan muncul balok berwarna hitam dari atas layar. Player hanya perlu menekan balok tersebut sesuai posisinya ketika sejajar garis hitam horizontal. Ada dua jenis balok yang perlu ditekan yaitu balok biasa (tap) dan balok keemasan (slide).

Deemo, lebih mudah dari Cytus namun tidak kalah dalam kualitas

Mungkin jika dibandingkan Cytus, Deemo lebih mudah dikuasai karena metode yang digunakan hampir sama dengan kebanyakan game music rhythm lain di mobile game (arah node turun dari atas ke bawah). Meski begitu kualitas game ini tidak kalah dari Cytus. Grafis dan desain interface yang indah serta koleksi lagu dan musik yang indah menjadikan game ini menarik.

Untuk info lebih lanjut kunjungi website-nya di sini atau melihat video di bawah ini :


Deemo tersedia secara gratis di Playstore (Android) dan Itunes (IOS). Terdapat fitur in-app purchase untuk membeli chapter atau lagu yang ada dalam game ini. Deemo bisa dimainkan secara offline juga memori yang digunakan cukup besar (sekitar 600-an MB). Selamat bermain !

Untuk download versi Android klik di sini : Deemo ANDROID

Untuk download versi IOS klik di sini : Deemo IOS

Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Followers