Tuesday, April 19, 2016

Into the Dead, Berlari Menghindari Kumpulan Zombie


Game bertipe endless run sudah banyak bermunculan di masa sekarang, terutama pada mobile phone. Jika ingin mencoba game ber-genre tersebut yang bernuansa kelam dan seram maka Into the Dead adalah game yang patut dicoba karena akan merasakan bagaimana berlari sambil menghindari kumpulan zombie.

Game Into the Dead merupakan game action endless run buatan PikPok yang menggunakan suasana horror sebagai salah satu hal utama yang bisa ditemui. Di dalam game ini pemain akan menjadi seseorang yang terbangun entah di mana dan harus berlari tanpa akhir sejauh mungkin sambil menghindari banyak zombie yang mencoba untuk memangsa pemain.

Berlari, menghindar, dan menyerang jika memungkinkan

(Tampilan Home pada Game)

Di dalam game ini pemain akan mengontrol seseorang yang berlari secara otomatis ke depan. Di sini pemain harus mengganti posisi ke arah kiri atau kanan (bisa dengan tilt atau touch) untuk menghindari zombie yang bermunculan. Skor yang dilihat adalah seberapa jauh pemain berlari sebelum tertangkap zombie. Jika sampai tertangkap zombie maka pemain akan dimakan zombie dan game over.

(Gameplay pada mode Classic)

Selain hanya berlari pemain bisa melakukan serangan seperti memukul atau menembak. Untuk melakukannya pemain harus mengambil senjata terlebih dahulu di mana semua senjata itu memiliki limit-nya. Jika ingin menggunakan senjata tersebut gunakan secara bijak misalnya terjebak dan sebagainya. Selain itu ada seekor anjing yang bisa dibeli yang akan menemani pemain menjalani permainan ini.

(Ada 4 pilihan mode yang bisa dimainkan. Sebagian harus di-unlock dulu)

Dalam game ini ada beberapa mode game yang bisa dibuka ketika mission pada game berhasil diselesaikan (bagian mission bisa dilihat di dalam game). Di sini ada 4 mode game yang bisa ditemui yaitu classic (bagian utama, seperti yang dijelaskan di atas), massacre (menghabisi zombie sebanyak mungkin), hardcore (mode dengan kesulitan tinggi), dan flashlight (bertahan hidup menggunakan senter). Dengan adanya 4 mode itu maka permainan bisa lebih bervariasi.

Gunakan uang yang didapat untuk melakukan upgrade

(Perks atau item bantuan dalam game)

Di dalam game ini pemain bisa mendapatkan uang setiap kali menyelesaikan permainan atau mission (yang digunakan untuk meng-unlock item juga). Uang yang didapat bisa digunakan untuk memilih fasilitas bantu pada permainan baik itu menyediakan senjata sejak awal, kapasitas peluru, start awal, kotak senjata yang lebih banyak tersedia, atau teman (anjing) yang bisa membunuh zombie. Semua itu akan digunakan untuk mempermudah perjalanan pemain dalam permainan.

(Senjata yang bisa dibeli)

Selain fitur upgrade ada juga fitur shop di mana pemain bisa membeli senjata jenis baru, zombie, anjing, dan set langkah (rare set) yang berisi item-item khusus. Untuk membelinya digunakan fitur IAP (in app purchase).

Game endless run yang unik dan menarik

(Tampilan mission di dalam game)

Game Into the Dead bisa dikatakan memiliki kemiripan dengan game endless run lain tetapi menggunakan suasana horror. Bisa dikatakan hampir menyerupai game arcade tetapi lebih disebut sebagai action karena ada tindakan khusus yang dilakukan meski tidak banyak pada awalnya (seperti menembak dan sebagainya). Untuk info lebih lanjut bisa readers dapatkan di website-nya di sini atau melihat video di bawah ini :


Into the Dead bisa di-download di playstore (Android) atau itunes (IOS). Terdapat fitur in-app purchase yang bisa digunakan juga. Memori yang digunakan untuk game ini cukup kecil. Selain itu game ini bisa dimainkan secara offline. Selamat bermain !

Untuk download versi Android klik di sini : Into the Dead ANDROID          
                            
Untuk download versi IOS klik di sini : Into the Dead IOS


Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Followers