Thursday, June 16, 2016

Mekorama, Game Puzzle Diorama yang Cantik


Bermain puzzle adalah kegiatan yang menyenangkan sekaligus mampu melatih otak untuk berpikir dalam menyusun atau mencari jalan keluarnya. Mekorama menawarkan puzzle dengan bentuk diorama yang cantik dan imut. Bukan hanya menyelesaikan puzzle tapi player juga bisa membuat puzzle sendiri.

Mekorama adalah game puzzle yang dibuat oleh Martin Magni untuk platform mobile phone khususnya android dan IOS. Mekorama menawarkan permainan sederhana namun sangat indah mulai dari desain puzzle berbentuk diorama maupun sistem permainannya. Banyak jenis puzzle yang tersedia di dalam game bahkan player bisa mengambil puzzle buatan orang lain maupun membuat puzzle sendiri.

Membantu si robot mencari jalan keluar



(Contoh puzzle berbentuk diorama dalam Mekorama)


Dalam Mekorama, player akan mengendalikan si robot imut yang terjatuh ke suatu area. Untuk membantu si robot, player harus mencarikan jalan keluar yaitu kotak dengan tombol merah.

Untuk mengarahkan robot, player cukup menekan suatu area atau kotak pada diorama di layar. Player bisa mengubah sudut pandang dengan menggesek layar sehingga memudahkan dalam mengarahkan si robot menuju kotak tujuan. Di sini player juga dapat menggerakkan kotak tertentu yang berfungsi membawa si robot ke jalur lain.







Banyak puzzle diorama yang tersedia


(contoh tampilan jenis atau level puzzle dalam Mekorama)


Mekorama menghadirkan berbagai puzzle dengan variasi diorama yang cantik dan indah. Terdapat 50 jenis atau level pada Mekorama yang diberikan oleh pembuat game ini. Setiap diorama memberikan tantangan tersendiri yang dapat player selesaikan. 






Ciptakan puzzle diorama sendiri


(Fitur untuk membuat diorama sendiri)

Fitur menarik lainnya dari Mekorama adalah player bisa membuat diorama sendiri. Terdapat benda-benda yang disediakan yang dapat digunakan untuk menciptakan diorama kreasi player. Hasilnya bisa player bagikan ke orang lain agar mereka dapat mencobanya.

Selain membuat diorama sendiri, player bisa mencoba diorama milik orang lain yang di-share di media sosial baik Facebook maupun Twitter (untuk Facebook player bisa klik di sini).



Indah, cantik, dan menarik

Fitur dalam Mekorama tidak terlalu banyak dan sederhana. Meski begitu Mekorama mampu memberikan daya tarik melalui keindahan desain, permainan, dan grafis di dalamnya. Selain itu permainannya yang mudah membuat game ini cocok sebagai pengisi waktu bersantai. 

Untuk informasi lebih lanjut kunjungi website-nya di sini atau melihat video di bawah ini :


Mekorama tersedia secara gratis (free) di playstore (Android) atau itunes (IOS). Player bisa membayar game ini dengan harga tertentu sesuai penilaian player terhadap game ini. Size-nya kecil dan game ini bisa dimainkan secara offline. Selamat bermain !

Untuk download versi Android klik di sini : Mekorama ANDROID

Untuk download versi IOS klik di sini : Mekorama IOS


Share:

0 comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

Followers